KabarLiputan.id, Aceh Timur – SMA Negeri 2 Idi Kabupaten Aceh Timur mengadakan Focus Group Discussion (FGD) yang diikuti oleh para guru dari empat sekolah, berlangsung di aula sekolah setempat, Sabtu (25/1/2025).
Kepala SMA Negeri 2 Idi, Heni Mahera Siregar MPd dalam rikis dikirim ke media ini, Minggu (26/1) mengatakan, diskusi ini dilakukan secara sistematis dan terarah dari suatu grup untuk membahas masalah tertentu dalam suasana informal.
Kata Heni, FGD ini selain diikuti para guru SMA Negeri 2 Idi, juga pesertanya dari guru SMA Negeri 1 Darul Ihsan, SMA Swasta Plus Nurul Ulum, dan SLB Negeri Aceh Timur.
“Kegiatan ini bekerja sama dengan pengawas pembina, Fauzan MPd dengan menghadirkan narasumber dari Plt Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wilayah Aceh Utara, Khairuddin MPd),” sebut Heni. Baca juga:SMKN 1 Indra Makmu Kunjungi PT Pertamina Hulu Rokan Rantau Field
Narasumber, Khairuddin memaparkan, materi ini penting mengenai “Transformasi Pembelajaran Abad 21” dalam sebuah forum edukasi yang berfokus pada implementasi Kurikulum Merdeka.
Ia menegaskan. bahwa penerapan kurikulum ini menuntut para pendidik untuk mengadopsi pendekatan pembelajaran yang lebih inovatif dan relevan dengan kebutuhan zaman.
“Berbagai strategi modern, seperti Deep Learning dan Differentiated Learning, menjadi kunci utama untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih bermakna dan mendalam bagi peserta didik,” ungkap Khairuddin.
Lanjut Baca Halaman 2:>>>